Gaun hitam pendek adalah pilihan yang paling aman untuk dikenakan saat menghadiri sebuah pesta. Namun, bayangkan jika gaun ini dikenakan untuk pesta di pantai atau bahkan pegunungan!
Lalu bagaimana dengan hari valentine? Penata gaya Divvya Bhatnagar, mengatakan, berdandanlah sesuai dengan tempat yang akan Anda hadiri. Dan berikut beberapa tips darinya.
1. Pesta pantai.
Pesta di tepi pantai adalah acara yang santai, sehingga penting untuk Anda memakai sesuatu yang nyaman. Menggabungkan rok wrap-around panjang dengan kemeja kusut dan sepatu datar adalah pilihan tepat. Syal dengan manik-manik kecil dapat menjadi pilihan aksesoris membuat tampilan Anda lebih istimewa.
2. Pesta di pondok tengah hutan atau pegunungan.
Seperti kebanyakan, hutan adalah tempat yang lembab dan basah, sehingga Anda dapat kenakan denim dengan kemeja berkerah putih dan sabuk chunky. Tambahan sepatu bot berumbai akan memberi nilai lebih untuk penampilan kamu.
3. Pesta rooftop .
Sebuah maxi dress panjang bermotif kembang-kembang dapat dipadankan dengan syal kecil manik-manik. Sepatu blok atau stiletto akan menentukan siluet yang lebih baik.
4. Pesta klub malam.
Gaun pendek bermotif yang pas badan dan anting-anting chunky akan membuat Anda terlihat baik di pesta ini. Tambahkan ikat pinggang untuk menonjolkan pinggang. (timesofindia.com)
Tidak ada komentar: